alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan

Alamat Kantor BPJS Ketenagakerjaan, Yang Wajib Diketahui

Bagi kamu yang aktif dalam jaminan sosial BPJS-TK, penting untuk mengetahui alamat kantor BPJS ketenagakerjaan. Daftar alamat ini wajib kamu ketahui, jika suatu saat membutuhkan dapat langsung ke lokasi tanpa khawatir nyasar.

Saat ini alamat kantor wilayah dan kantor cabang ketenagakerjaan tersebar di seluruh wilayah Indonesia, mulai dari Provinsi Aceh hingga Papua. Jangkauan kantor hampir pada semua wilayah, diharapkan makin memudahkan para peserta Jamsostek.

Saat ini jika kamu merupakan pekerja mandiri (bukan karyawan perusahaan), dapat mengikuti dan mendapatkan manfaat Jamsostek. Kamu hanya perlu melakukan pendaftaran dengan mendatangi langsung kantor BPJS TK terdekat, untuk menjadi peserta.

Jangan lupa untuk melakukan pembayaran iuran wajib yang dapat juga dilakukan pada alamat kantor BPJS ketenagakerjaan terdekat. Para peserta sektor perusahaan juga biasanya datang langsung ke lokasi untuk melakukan pengurusan terkait kepesertaan.

Kamu dapat melakukan pengecekan saldo jaminan hari tua (JHT), menanyakan nomor referensi jika kehilangan KPJ, atau mencairkan JHT. Hadirnya kantor pusat dan cabang Jamsostek, mempermudah pencairan uang Jaminan Hari Tua kamu.

Dengan penerapan sistem online, datang kepesertaan terkoneksi dengan baik pada kantor cabang BPJS TK manapun. Sehingga proses pengurusan JHT dapat terurus di mana saja, tanpa harus mendatangi kantor sesuai alamat KTP.

Alamat Kantor BPJS Ketenagakerjaan Pada Tiap Kanwil

Kantor Pusat Jamsostek berlokasi di Plaza BPJamsostek Lantai 19, Jln HR Rasuna Said Kav 112 Blok B Kuningan, Kec Setiabudi Jakarta Selatan 1296, Telpon (02150911333). Sedangkan kantor wilayah DKI Jakarta berlokasi berbeda.

Yakni di Menara Jamsostek Lantai 8 Tower B Jln Gatot Subroto Nomor 38 Kav 71-73, Pancoran, Jakarta Selatan 12710, Telpon (0215229291, 5229306). Kantor wilayah Banten alamat di Jalan Ahmad Yani Nomor 154, Sumur pecung, Serang, Provinsi Banten 42118.

Bagi yang berlokasi di wilayah Banuspa, kamu dapat mengunjungi alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan di Jalan Sunset Road Tengah, Kuta – Badung Denpasar Bali, 80233. Dengan nomor telepon (0361) 8496 567 dan 8496 568.

Jln Ph Hasan Mustapa No 39 Bandung (Lantai 3) 40124, Tlp (022) 7102732 untuk Kanwil Jawa Barat. Jl Pemuda No 130 Semarang 50132, Tlp (024) 3559563 untuk Kanwil Jawa Tengah. Sementara Kanwil Jawa Timur di Jl Raya Juanda No 52 Sedati – Sidoarjo, Surabaya 6125.

Alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan wilayah Kalimantan, berlokasi di jalan Marsam R. Iswahyudi RT 06 No 58, Sepingan Raya Balik Papan 76113. Sedangkan Kanwil Sulawesi Maluku di Jl Gunung Bawakaraeng No 222, Makasar 9014.

Jl Basuki Rahmat 1303 A-B, RT 20 RW 008, Kel. 20 Kemuning, Kota Palembang 30126 (Sumbagsel). Jl Kapten Pattimura No 334 Lantai 2, Medan 20153 (Sumbagut). Dan Jl Arifin Achmad Kompleks Mega Asri Green Office Rukan A11-A12 Pekan Baru, Riau (Sumbariau).

Seputar BPJS Ketenagakerjaan (Jamsostek), Proteksi Aman Pekerja Dalam Periode Kerja

Bagi kebanyakan para pekerja, keselamatan merupakan hal yang menjadi prioritas utama. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menjamin keselamatan kerja, yakni melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan atau yang kerap dikenal juga sebagai Jamsostek, merupakan suatu program proteksi terhadap tenaga kerja. Perlindungan ini merupakan bagian dari usaha untuk mengatasi suatu resiko sosial ekonomi tertentu.

Program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial TK atau Jamsostek, mencangkup para tenaga kerja pegawai baik negeri maupun swasta. Di mana penyelenggaraan Jamsostek ini adalah menggunakan mekanisme asuransi sosial.

Adanya jaminan proteksi BPJS TK memberi perlindungan aman para pekerja terhadap beragam resiko ekonomi yang sewaktu-waktu terjadi dalam periode bekerja. Kamu dapat melakukan pendaftaran online ataupun datang langsung ke alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat.

Kamu hanya perlu melakukan cara pendaftaran secara tepat dan melengkapi syarat-syarat sesuai ketentuan. Perlu diingat jika melakukan pendaftaran secara online, hanya melalui situs resmi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial TK.

Lengkapi data dan lakukan pendaftaran, sesuai dengan tahapan yang diminta. Tunggu balasan dan pemberitahuan melalui email BPJS TK, tanpa ribet. Setelahnya kamu dapat membawa berbagai persyaratan yang diminta ke alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat.

Sejarah dan Undang-Undang Berdirinya BPJS-TK

Salah satu tanggung jawab dan kewajiban negara, adalah menyelenggarakan program jaminan sosial masyarakat. Yang besarnya disesuaikan dengan kondisi serta kemampuan perekonomian dalam negara tersebut.

Indonesia mengembangkan program jaminan sosial, berdasar iuran gotong royong. Merupakan program di mana dana bersumber dari peserta yang tergabung, serta masih terbatas pada masyarakat pekerja sektor formal.

Sejarah terbentuknya PT Jamsostek (Persero) memiliki histori panjang pembangunannya. Mulai dari dibentuknya UU Nomor 33 tahun 1947 dan UU Nomor 2 tahun 1951 tentang kecelakaan kerja hingga adanya UU Nomor 14 Tahun 1969 tentang pokok-pokok tenaga kerja.

Setelah mengalami kemajuan menyangkut landasan hukum, pada tahun 1977 dikeluarkan PP Nomor 33 tentang program asuransi sosial tenaga kerja (ASTEK). Diikuti penerbitan PP Nomor 33/1977 tentang pembentukan wadah penyelenggara ASTEK, yakni Perum Astek.

Melalui PP No 36/1995 ditetapkan PT Jamsostek sebagai penyelenggara jaminan sosial tenaga kerja, yang memberikan kepastian penerimaan penghasilan keluarga sebagai pengganti penghasilan yang hilang akibat resiko sosial.

Pada tahun 2004 pemerintah menerbitkan UU Nomor 40 tentang sistem jaminan sosial nasional. Hingga pada tahun 2011 lahir UU Nomor 24 PT Jamsostek memberi 4 program perlindungan yakni jaminan kecelakaan kerja, kematian, hari tua dan pemeliharaan kesehatan.

Terakhir pada tahun 2014 dan 2015 ditambahkan program jaminan pensiunan dari PT Jamsostek menjadi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan. Untuk Informasi lengkap kamu bisa bertanya langsung di alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat.

4 Program yang Dijamin BPJS Ketenagakerjaan

Sebagai program pertama terdapat Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) untuk meminimalisir hilangnya pekerjaan akibat resiko sosial, seperti cacat atau kematian. Jaminan ini merupakan proteksi bagi para peserta dari adanya kemungkinan kecelakaan kerja.

Para pengusaha wajib membayar iuran JKK karyawannya ke alamat kantor BPJS ketenagakerjaan wilayah setempat. Yang besarannya berkisar 0,24% sampai 1,74%, disesuaikan pada kelompok jenis usaha masing-masing.

Program kedua adalah Jaminan Hari Tua (JHT), sebagai arus penerimaan penghasilan bagi para pekerja yang tergabung. Keluarkan juga sekaligus terjamin, jika pekerja mengalami resiko sosial dengan biaya yang terjangkau bagi pengusaha maupun tenaga kerja.

Pengecekan saldo dan pencairan Jaminan Hari Tua (JHT) sangat ramah dan mudah dilakukan oleh nasabah. Sebagai pengguna kamu hanya perlu mendatangi langsung alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat dengan membawa persyaratan yang dibutuhkan.

Terdapat juga Jaminan Kematian (JK) sebagai program yang ketiga dari Jamsostek. BPJS TK memberikan jaminan untuk meringankan beban keluarga nasabah akibat kematian, mulai dari biaya pemakaman hingga santunan uang.

Program jaminan kematian nantinya ditujukan kepada ahli waris peserta Jamsostek meninggal dunia namun bukan disebabkan karena kecelakaan kerja. Jika menginginkan informasi lebih lengkap, bisa datang langsung ke alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan di wilayah kamu.

Jaminan Pensiun (JP) menjadi program keempat yang bisa dipilih oleh peserta BPJS-TK. Program jaminan pensiun memiliki tujuan untuk mempertahankan derajat kehidupan yang layak, bagi peserta atau ahli waris memasuki usia pensiun kerja, cacat fisik, atau meninggal dunia.

Syarat Mendaftar Menjadi Peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Jika memutuskan melakukan pendaftaran sebagai peserta, ada beberapa persyaratan yang harus dilengkapi. Nantinya setelah melakukan pendaftaran baik langsung maupun online, persyaratan tersebut harus diserahkan ke alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat.

Syarat menjadi peserta sendiri terbagi menjadi dua bagian yakni BPJS Tenaga Kerja dalam hubungan kerja dan BPJS Tenaga Kerja luar hubungan kerja. Di mana keduanya memiliki syarat berbeda dan perlu diperhatikan jika kamu memutuskan hendak mendaftar dalam kepesertaan.

Jika kamu merupakan pengusaha yang hendak mendaftarkan pegawai dalam hubungan kerja, ada perlu melengkapi syarat sebagai peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial TK. Seperti memiliki surat izin usaha perdagangan (SIUP) yang asli disertai beberapa copy an.

Pastikan kamu juga memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dari perusahaan yang asli dan fotokopiannya. Juga Akta Perdagangan Perusahaan versi asli dan fotokopian.

Jangan lupa untuk menyiapkan fotocopy KTP dan kartu keluarga masing-masing karyawan yang didaftarkan. Lengkap dengan pas foto berwarna karyawan berukuran 2×3 sebanyak satu lembar.

Sementara juga ada ingin mendaftar BPJS tenaga kerja luar hubungan kerja, kamu harus mengantongi surat izin usaha dari RT/RW atau kelurahan setempat sebagai syarat. Bawa fotocopy KTP dan KK masing-masing pekerja juga foto berwarna ukuran 2×3 satu lembar.

Setelah melengkapi syarat-syarat, kini sebagai calon peserta kamu sudah dapat melakukan pendaftaran. Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui situs resmi ataupun datang langsung ke alamat kantor di kota kamu.

Fasilitas Call Center BPJS-TK yang Ramah Pengguna

Jika tidak sempat mengunjungi alamat kantor BPJS ketenagakerjaan, terdapat call center dengan kemudahan akses yang bisa digunakan. Call center menjadi layanan peserta, untuk mengetahui beragam informasi yang dibutuhkan termasuk ragam program jaminan yang ada.

Selain itu call center Badan Penyelenggara Jaminan Sosial TK akan membantu kamu dalam menjawab setiap solusi dari beragam kendala yang dihadapi. Seperti proses pendaftaran peserta hingga pencairan jaminan pensiun (JP) hingga jaminan hari tua (JHT).

Sebagai langkah mudah, kamu hanya perlu menghubungi nomor 175 sebagai call center alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan. Karena tidak beroperasi selama 24 jam, kamu hanya bisa menghubungi nomor tersebut dari pukul 06.00 hingga 22.00 WIB saja.

Bagi pengguna whatsapp Badan Penyelenggara Jaminan Sosial TK juga menyediakan call center pada nomor +62 811 9115910. Namun layanan ini hanya diperuntukkan untuk para pekerja migran Indonesia atau Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang berada di luar negeri.

Kamu juga dapat melakukan pengaduan via email di care@bpjsketenagakerjaan.go.id. dan dapat kamu melakukan secara mudah di manapun dan kapanpun sesuai keinginan ataupun kebutuhan masing-masing.

Adanya fasilitas call center tersebut, sebagai peserta kamu tidak perlu lagi repot-repot datang langsung ke alamat terdekat. Cukup satu kali sentuhan dan genggaman, informasi mengenai jaminan sosial ini akan didapatkan dengan sangat mudah.

Jika kamu aktif dalam sejumlah akun sosial media, BPJS-TK tersedia pada platform Facebook, Twitter, Instagram hingga YouTube. Dengan ini diharapkan masyarakat mudah mengakses informasi seputar jaminan sosial tanpa repot langsung ke alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Jam Operasional Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Dengan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, kamu akan terjamin penghidupannya jika terjadi satu hal berkaitan dengan perusahaan tempat bekerja. Kamu dapat melakukan pencairan dan klaim jaminan setelah habis kontrak dengan perusahaan tempat pekerja sebelumnya.

Proses klaim jaminan juga tergolong cukup mudah untuk dilakukan oleh pesertanya. Kamu hanya perlu datang ke alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat, dengan membawa persyaratan yang diperlukan.

Akan tetapi kamu perlu memperhatikan informasi jam buka atau operasional kantor, sebelum datang langsung ke lokasi kantor. Kamu tentu tidak ingin menyelesaikan urusan mengenai jaminan sosial ini namun ternyata kantor tutup.

Pada dasarnya hampir semua jam kerja kantor Badan Penyelenggara Jaminan Sosial di daerah lain seluruh Indonesia memiliki jam kerja yang sama. Jam operasionalnya sudah ditentukan dan berlaku pada kebanyakan kantor di Indonesia.

Kamu wajib mengetahui hari-hari dan jam operasional buka alamat kantor BPJS, agar tidak kecewa jika kantor tutup. Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) membuka pelayanan pada hari Senin hingga hari Jumat saja.

Sementara untuk hari Sabtu dan Minggu juga tanggal merah, pelayanan libur. Badan Penyelenggara Jaminan Sosial TK buka pada jam kerja kantor pukul 08.00 pagi dan tutup pada pukul 16.00 sore.

Kantor BPJS TK baik wilayah maupun kantor cabang sendiri, telah tersebar di hampir semua kabupaten di Indonesia. Hingga saat ini alamat kantor BPJS Ketenagakerjaan cabang perintis (KCP) terus dibangun hingga ke tingkat kecamatan, untuk makin memudahkan pesertanya.